PUSTAKAGURU.ID – Calon peserta seleksi ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 diharuskan memahami pedoman pelaksanaan seleksi tahun ini. Sehingga dapat melaksanakan seleksi dengan baik dan lancar. Kegiatan seleksi ASN PPPK tahun 2024 dibagi menjadi dua periode waktu.
Baca Juga : Seleksi ASN PPPK Guru 2024 Segera Dibuka ! Berikut Beberapa Hal Yang Harus Diperhatikan
Pendaftaran periode pertama akan dilaksanakan pada bulan Oktober kemudian untuk periode kedua dilaksanakan pada bulan November. Calon peserta seleksi harus memperhatikan 2 hal berikut sebelum mendaftar seleksi PPPK 2024. Pertama, pelamar seleksi PPPK 2024 dapat mengecek secara langsung tenaga non ASN melalui laman helpdesk SSCASN BKN. Kedua, pelamar seleksi PPPK 2024 dapat memilih menggunakan materai tempel atau materai elektronik.
“Melalui program ASN PPPK, ratusan ribu guru yang selama bertahun-tahun mengabdikan diri sebagai guru honorer sekarang mendapatkan penempatan dan kesejahteraan yang lebih baik”, papar Nadiem Anwar Makarim selaku MENDIKBUDRISTEK Republik Indonesia. Calon peserta seleksi diharapkan cermat dalam mengikuti proses rekrutmen ASN PPPK. Kegiatan rekrutmen dilaksanakan dengan jujur dan transparan.
Image source: KEMENPANRB